You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
40 Awak Bus di Terminal Tanjung Priok Jalani Tes Urine
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

40 Awak Bus di Terminal Tanjung Priok Jalani Tes Urine

Puluhan awak bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) di Terminal Bus Tanjung Priok, Jakarta Utara dites urine. Tes urine dilakukan demi memastikan bahwa awak bus bebas dari narkoba.

Tes urine kami lakukan demi memastikan para awak bus AKAP tersebut tidak menggunakan narkoba

Kepala Terminal Bus Tanjung Priok, Hilman mengatakan, tes urine pada para awak bus AKAP yang dilakukan di ruang Kantor Terminal Bus Tanjung Priok yang dilakukan petugas BNNK Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Jakarta Utara dan Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Utara.

“Tes urine kami lakukan demi memastikan para awak bus AKAP tersebut tidak menggunakan narkoba. Demi keamanan dan kenyamanan menggunakan jalur darat untuk mudik lebaran,” ujar Hilman, Selasa (28/6).

Sopir Bus AKAP di Terminal Kalideres Jalani Tes Urine

Dijelaskan Hilman, tes urine untuk sopir bus AKAP akan dilakukan selama dua hari, yaitu dari tanggal 28-29 Juni 2016. Totalnya sebanyak 200 awak bus akan dites urine dengan rincian, setiap hari sebanyak 100 awak bus di tes urine.

“Tes urine akan kami lakukan sampai sore. Dan saat ini total sudah sekitar 40 awak bus yang sudah dites urine. Dan untuk hasilnya ada yang menggunakan narkoba atau tidak sore baru diketahui,” tandas Hilman.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1486 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1476 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1226 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1201 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1124 personFolmer